Hosting Unlimited Indonesia

DiY : Memasang Safety Flag di Sepeda (Touring)

Dapet request dari pembaca setia blog ini... om Pisang Kremes yang ternyata seorang blogger juga .. ini alamat blognya https://pisangkremes.wordpress.com/ mengenai bagaimana cara memasang bendera disepeda.

Tapi pasangnya disepeda touring ya .. percaya deh .. kalo dipasang disepeda untuk XC apalagi DH akan menjadi sangat aneh .. haghaghag ...



Yang diperlukan adalah :
  • Kabel tist
  • Joran pancing model tegeg atau fiber tanpa gelang-gelangnya
  • Bendera
Cara membuat :
  • untuk joran pancing pilih model tegeg atau joran pancing yang satu ruas. Jika masih ada gelang-gelang tempat pengait kenur lepaskan dulu
  • untuk joran tegeg,tidak perlu sampai merusak jika terlalu panjang. Cukup lepas satu persatu dengan cara didorong kearah bagian joran yang lebih besar. Sisanya bisa disimpan, masih bisa dipake buat mancing.
  • untuk panjang sesuai selera, kalo Saya 1.3 meter
  • ikatkan joran ke rack pannier dengan kabel tist, ikat dengan kuat agar tidak lepas saat dipakai touring.
  • pasang bendera, biasanya bendera merah putih, bendera komunitas, bendera kota atau komunitas yang pernah disinggahi, terserah .. tidak ada aturan bakunya.
  • jika menggunakan tegeg, tutup bagian bawah dengan karet ban dalam untuk mengantisipasi jika joran diatasnya lepas ada penahannya.


Bendera sepeda berfungsi untuk keselamatan di jalan raya, sebagai identitas dan sebagai kebanggaan. Sudah dibahas di link ini ... http://gowesforhealth.blogspot.co.id/2015/12/bendera-di-sepeda-apa-fungsinya.html.

CU at Next Artikel ..


#‎xpdc100curug 
" jika bermanfaat ... tinggalain jejak ya ..share, like, atau comment di Blog ini, Thanks ! " 





1 komentar:

Hosting Unlimited Indonesia